Blog

Memilih Baju Printing Berkualitas

Baju Printing Berkualitas Yang Kamu Mau

 

Baju merupakan jenis pakaian yang paling banyak kita beli. Payahnya baju pulalah pakaian yang sering cepat rusak. Sebenarnya sangat wajar mengingat bahwa baju merupakan pakaian yang paling sering kita pakai untuk kegiatan sehari – hari. Untuk itu pilihlah baju yang memiliki kualitas terbaik apalagi jika anda memiliki kegiatan yang cukup padat dan mungkin saja di medan – medan berat.

Salah satu jenis baju yang sering digunakan dalam medan berat seperti bersepeda, motocross, downhill, dan lain sebagainya adalah baju printing. Sebenarnya baju jenis apapun bisa dikatakan sama, yang namanya kualitas tentu akan mempengaruhi daya tahan baju tersebut. Karena itu kamu sangat menganjurkan bagi anda untuk memilih baju dengan kualitas terbaik. Kualitas merupakan acuan penting selain model kesukaan anda. Sangat percuma bukan ketika anda memiliki baju kesukaan namun cepat rusak.

Dalam membeli baju ada beberapa factor yang harus anda perhatikan. Kenyamanan memang merupakan hal utama, jadi baju yang kurang berkualitas biasanya sangat tidak nyaman untuk dipakai. Untuk itu sebelum membeli baju ada baiknya anda memperhatikan beberapa factor di bawah ini agar baju anda berkualitas, nyaman, dan tentunya modis ketika dipakai.

 

Berikut factor – factor tersebut :
1. Bahan Berkualitas

Bahan Baju Printing

 

Ada banyak sekali bahan pembuatan baju yang bisa ditemui saat ini. Mulai dari katun, nylon, dan berbagai bahan lainnya. Secara garis besar bahan yang bagus memiliki tekstur yang lembut, serat yang rapat, minim bulu, dan tentunya tidak mudah berubah bentuk (melar atau mengkerut), dan nyaman dipakai.

 

2. Jahitan yang kuat dan rapi

jahitan baju jersey

Factor selanjutnya yang harus anda perhatikan saat membeli baju adalah jahitan. Jahitan tentu saja tidak dapat disepelekan karena baju akan awet jika memiliki jahitan yang kuat. Selain kuat jahitan pada baju harus rapi agar enak dipandang. Beberapa jahitan yang harus anda perhatikan yakni pada sisi lengan, body, dan kerah.

 

3. Sablon Bagus

Sablon Printing

Jika berbicara baju tentu kita harus membicarakan motif atau yang biasa disebut sablon. Sangat percuma apabila baju anda berbahan bagus serta memiliki jahitan kuat dan rapi, namun kuaitas sablonnya tidak memenuhi standart. Apalagi jika anda membeli baju printing, tentunya kualitas dari print baju tersebut harus sangat diperhatikan. Print atau sablon pada baju printing yang bagus umumnya bertekstur rapid an solid, tidak berbayang, dan tentunya tidak kaku.

 

4. Kerah tidak melar


Masalah kerah ini akan cukup mengganggu apalagi jika kita sedang menghadiri acara penting. Kerah yang baik adalah kerah yang memiliki bahan dengan tngkat elastisitas sedang, tidak melar, dan tentunya tidak kaku.

 

 

Tips Membuat atau Membeli Baju Printing Berkualitas

Pada saat anda Membuat atau Membeli baju printing, tentunya harus memastikan kualitasnya. Sebenarnya ada tips – tips khusus yang bisa anda manfaatkan untuk mendapatkan baju printing terbaik. Seperti yang telah dijelaskan di atas mengenai faktor yang harus diperhatikan ketika memilih baju, membeli atau membuat baju printing juga sangat bergantung pada empat faktor di atas.

Apalagi biasanya jersey printing digunakan untuk menjalani aktivitas keras seperti motocross, bersepeda, downhill, dan olah raga xtream lainnya. Selain berfungsi sebagai pengaman, tentunya baju printing tadi juga bertujuan untuk bergaya. Ya tentu saja, biasanya baju printing memiliki tema tertentu atau mempresentasikan si pemakai. Untuk itu memilih desain yang pas perlu anda lakukan.

Apabila anda ingin membuat kaos printing dengan cara memesan, ada baiknya berkomunikasi dengan baik pada pembuat baju printing yang anda percaya. Bicarakan semua hal penting seperti model baju, jenis bahan yang digunakan, kualitas printing, dan tentunya budget yang anda sediakan. Kami sangat menyarankan untuk memilih produsen baju printing yang sudah berpengalaman dan terpercaya.

Dengan begitu anda tidak akan kecewa dengan baju printing yang anda pesan. Kualitas dan kenyamanan merupakan satu kesatuan yang tak dapat dipisahkan, jadi pastikan anda memperhatikan kedua factor tersebut saat membeli atau membuat baju, khususnya baju printing.

Sebagai spesialis pembuatan jersey olahraga yang sudah cukup hafal tentang apa-apa saja sih yang biasanya pelanggan inginkan, kami juga siap membantu Anda agar bisa pas dan sesuai keinginan.

Kamu bisa mengontak Customer Care kami di:

Telp/WA : 0821-1380-1005

PIN BB : D785FBF2

Email : Cskostum@gmail.com

 

Semoga informasi di atas bermanfaat, nantikan artikel kami berikutnya.

 

Jabat Erat,

 

 

Tim bajujersey.com

Summary
Review Date
Reviewed Item
Memilih Baju Printing Berkualitas
Author Rating
5
Share
Published by

Recent Posts

Jasa Konveksi Jersey Printing Custom

Bajujersey.com adalah sebuah usaha yang bergerak dalam bidang jasa konveksi jersey printing custom yang banyak…

1 year ago

Produsen Jersey Printing Custom

Produsen Jersey Printing Custom - Bajujersey.com adalah salah satu vendor atau produsen daripada pembuatan baju,…

1 year ago

Bikin Jersey Printing Custom Jakarta

Bikin Jersey Printing Custom Jakarta - Kami adalah sebuah garment jasa konveksi yang menerima pembuatan…

1 year ago

Vendor Bikin Jersey Custom Printing

Vendor Bikin Jersey Custom Printing Bajujersey.com siap memberikan layanan pembuatan segala jenis baju dan kaos…

1 year ago

Tempat Bikin Jersey Bola Custom

Apakah Kamu sudah menemukan tempat bikin jersey bola custom yang terbaik ? Tempat Bikin Jersey…

1 year ago

Kaos Lari Marathon Printing

Kaos Lari Marathon Printing - Memulai olahraga lari atau running dan marathon dengan bertujuan untuk…

4 years ago