Perlengkapan Kaos Trail Custom Untuk Motocross – Salah satu perlengkapan untuk olahraga motocross ini adalah Kaos Trail yang juga diperlukan untuk melindungi seluruh tubuh Anda yang juga nanti akan ditambah dengan perlengkapan lain. Baju, kostum, jersey atau kaos trail custom ini banyak dipesan oleh berbagai komunitas dari penggemar motocross dengan menginginkan berbagai model dan corak.
Untuk hal ini kami dari konveksi jersey printing dapat memnuhi kebutuhan Anda dengan memberikan banyak pilihan desain yang dapat dipilih nantinya saat Anda melakukan pemesanan dan pembuatan jersey custom ditempat Kami. Berikut beberapa model yang dapat dilihat untuk jersey atau kaos trail custom dan ptinting :
Motor trail merupakan jenis olahraga yang memacu adenalin dengan lintasan yang menantang. Oleh karena olahraga ini memiliki resiko jatuh yang sangat fatal, maka banyak aparel keselamatan yang harus dipersiapkan sebelum bermain. Mulai kaos trail hingga sepatu khusus trail harus dipersiapkan untuk menjaga keselamatan kamu selama di lintasan. Untuk kalian yang baru mengenal motor trail, berikut ini adalah atribut yang harus kalian siapkan sebelum bermain motor trail.
Atribut Keamanan Untuk Motor Trail, Mulai Dari Kaos Trail Hingga Kacamata Pelindung
- Body Protector
Motor trail merupakan olahraga yang sangat beresiko, maka perlu adanya body protector untuk mengurangi cidera berlebihan ketika terjadi kecelakaan. Perlengkapan body protector memiliki banyak jenis dan juga dibanderol dengan harga yang bervariasi. Body protector diperuntukan untuk melindungi bagian tubuh yang vital seperti dada, siku, lutut, leher dan juga punggung. Terbuat dari bahan karet dan plastik membuat body protector mampu meredam benturan ketika kecelakaan sehingga mengurangi resiko cidera berlebihan. Untukmemiliki body protector kalian memerlukan budget sekitar 700 ribu hingga jutaan rupiah.
- Helm Full Face Dan Goggles
Selain body protector, ada juga helm khusus trail yang memiliki desain full face. Helm ini memiliki tampang yang sangat khas yaitu memiliki moncong yang berguna untuk melindungi wajah bagian depan. Helm full face yang dikhususkan untuk trail ini memang agak mahal serta memiliki bentuk yang lebih besar dibandingkan helm biasa. selain helm, ada juga Goggles yang menjadi piranti keamanan bagian kepala lainnya. Goggles atau kacamata trail ini berguna untuk melindungi area mata dari resiko ringan hingga resiko berat.
- Pelindung Leher
Akibat bobot helm yang digunakan lumayan berat, terkadang membuat leher pemain motor trail mudah lelah dan pegal. Dengan menggunakan pelindung leher ini kalian bisa lebih menjaga postur leher agar tetap tegak selama di lintasan. Selain untuk menjaga posisi leher agar tetap tegak, brace neck juga digunakan untuk melindungi area leher agar tidak mengalami cidera yang fatal akibat kecelakaan. Untuk mendapatkan pelindung leher atau brace neck ini juga lumayan menguras kantong, kalian perlu mempersiapkan budget sekitar 1,2 hingga 2 jutaan.
- Sepatu Trail
Sepatu trail menjadi atribut keamanan motor trail selanjutnya. Sepatu trail biasanya memiliki tinggi sampai area betis. Terbuat dari bahan karet dan plastik membuat sepatu ini tahan terhadap segala jenis benturan. Area kaki memang menjadi bagian tubuh yang memiliki resiko cidera paling tinggi saat bermain motor trail, maka wajib bagi kalian untuk memiliki sepatu trail sebelum memutuskan untuk bermain di lintasan offroad. Sepasang sepatu trail biasanya dibanderol dengan harga di atas 500 ribuan.
- Jersey Trail
Satu lagi yang tidak boleh terlupa ketika bermain motor trail adalah jersey kaos trail. Jersey motocross custom ini memiliki tekstur yang tebal namun memiliki kemampuan yang baik untuk menyerap keringat. Jersey trail didesain melindungi seluruh bagian tubuh dengan bentuk lengan dan celana yang panjang. bahan yang digunakan untuk jersey trail juga sangat lentur dan tidak mudah robek sehingga mampu melindungi seluruh bagian tubuh ketika mengalami kecelakaan.
Itulah beberapa atribut keamanan yang harus kalian persiapkan sebelum bermain motor trail. Bingung dimana mencari kaos trail yang berkualitas? Bajujersey.com bisa menjadi jawaban kamu. Disini kalian bisa custom segala macam jersey, mulai dari jersey sepeda, jersey motorcross, hingga jersey bola. Untuk pemesanan juga mudah, cukup menghubungi nomor whatsapp atau email Bajujersey.com yang tertera. Untuk kalian yang berdomisili di daerah Bekasi dan Bandung juga bisa loh mendatangi outlet resminya secara langsung.